Hubungi kami
+62 8181-6262-7
Mengerti Apa itu Wake Windows untuk Mencegah Bayi Rewel
Home » Arikel » Mengerti Apa itu Wake Windows untuk Mencegah Bayi Rewel
Mengerti Apa itu Wake Windows untuk Mencegah Bayi Rewel

Apakah ayah bunda tau apa itu Wake Windows? Ini adalah istilah yang kerap digunakan untuk menggambarkan rentang waktu antara bangun dari tidur hingga mereka siap untuk tidur kembali. Konsep ini terkait dengan pemahaman ayah bunda pada setiap usia buah hati memiliki batasan waktu tertentu setelah dia bangun tidur dan kapan mereka akan merasa lelah dan membutuhkan tidur lagi.  

Dengan kita memahami wake windows akan membantu ayah muda untuk menentukan kapan waktu terbaik bagi anak bangun dan tidur kembali baik pada siang maupun malam hari. Hal ini perlu untuk diupayakan sedini mungkin agar buah hati dapat memiliki pola tidur yang sehat. Jika wake windows terlalu lama, maka hampir dimungkinkan anak bisa menjadi over-tired (kelelahan) yang justru dapat mengganggu kualitas tidur mereka, hingga dapat menyebabkan kesulitan tidur. 

Perhatikan Cek Wake Windows Bayi untuk cegah bayi rewel di bawah ini: 

Wake windows = rentang waktu ketika bayi terbangun segar di antara waktu tidurnya. 

Manfaat mengetahui wake windows bayi sesuai usia:

  1. Memudahkan orang tua membuat jadwal harian anak
  2. Menyesuaikan jadwal me time untuk orang tua
  3. Membantu meningkatkan kualitas tidur anak agar tidak overtired

Kisaran durasi wake windows bayi (usia 0 - 12 bulan) sesuai usia :

  • 0-1bulan = 0,5-1jam
  • 1-3bulan = 1-2jam
  • 3-4bulan = 1,25 -2,5jam
  • 5-7bulan = 2-4jam
  • 7-10bulan = 2,5-4,5jam
  • 10-12bulan = 3-6jam

Bedakankan suasana saat pagi dan malam hari ketika bayi terbangun. Berikut ini adalah aktivitas yang dapat diciptakan untuk mengurangii bayi rewel: 

Bila bayi bangun di siang hari:

  • Biarkan lebih banyak cahaya matahari masuk ke dalam ruangan
  • Ajak anak lebih banyak bermain aktif
  • Paparkan anak dengan suara-suara kegiatan di rumah
  • Dorong ia beraktivitas fisik di luar ruangan ya

Bila bayi bangun di malam hari:

  • Meredupkan pencahayaan di dalam kamar
  • Hindari banyak bicara, dan menggunakan suara pelan
  • Tidurkan bayi segera setelah selesai menyusu dan/atau mandi
  • Perbanyak kegiatan santai di dalam ruangan
  • Hindari terlalu sering mengganti popok kecuali memang perlu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *